Monday, January 5, 2009

Sejarah Motor Honda 2

Setelah mengeluarkan D-Type, selanjutnya Honda mengeluarkan engine 146cc, OHV, 4 stroke yang dikenal sebagai E-Type. Engine ini dapat mengeluarkan power 5.5HP dan dapat digeber sampai kecepatan 80 km/h. Selanjutnya bikez dengan engine ini diproduksi, dan bisa mencapai 130 unit sehari. Tahun 1952, Honda mengeluarkan motor “Cub” pertamanya dengan engine F-Type, 50cc, 2 stroke dan produksinya mencapai 6500 unit sebulan… atau hampir menguasai 70% market share motor di Jepang. Tahun 1953, Honda memproduksi motor 90cc, 4 stroke yang dikenal sebagai “Benly” atau yang berarti nyaman. Motor ini mempunyai 3 speed gearbox, dan motor ini bisa laku terjual sebanyak 1000 unit sebulan.
Tahun 1954, Honda juga mengeluarkan scooter yaitu Juno. Juno ini diadaptasi dari Vespa yang sedang dibuat di Jepang. Karena diadaptasi dari Vespa, bentuknyapun sangat mirip dengan Vespa. Tahun 1957, Honda mengeluarkan untuk pertama kalinya twin cylinder motorcycles, 250cc OHC, 4 stroke C70. C70 lumayan cukup canggih dimasanya. Mulailah berbagai produk muncul seperti C71 dimana telah menerapkan electric starter pada engine 250cc. Tahun 1959, Benly 125cc juga dikeluarkan dan sanggup digeber sampai 110 km/h. Dan era keemasan Honda muncul pada bulan Juni 1958, yaitu dengan dikeluarkannya C100 Super Cub yang disebut-sebut the most successful motorcycles… !!!




Super Cub ini dikembangkan selama 3 tahun, agar murah dan gampang dikendarai oleh siapapun. Motor ini menggunakan 50cc, OHC, 4 stroke, centrifugal clutch dengan 3 transmisi kecepatan. Motor ini sangat mudah dikendarai bahkan bagi pemula sekalipun. Bentuk ini yang dikenal sebagai bebek sekarang menjadi populer pada zamannya. Wanita pun mudah mengendarainya soalnya nggak perlu terhambat oleh bentuk konvensional motor yang ada tanki bensin dan sebagainya. Motor ini kemudian muncul berbagai versi. ada yang 50cc, 70cc dan 90cc. Tahun 1959, Honda mulai mengekspor dan memasuki pasar Amerika Serikat. Pada akhir Desember 2005, motor ini sudah diproduksi sebanyak 50 juta unit. Dan jumlah tersebut adalah jumlah yang sangat fantastis untuk sebuah motor.



Sumber : triatmono.wordpress.com

No comments:

Post a Comment